HomeGuestbookAboutForumNews
Xtgem Ternyata Masih Oke
By Difan, On 24-12-2016
Under: Catatanku.
Dibaca: X
images

Setelah MyWapBlog menutup layanannya, banyak pengguna yang mencari-cari platform blog pengganti. Hampir semua mendaftar di blog-blog pembangun yang banyak bermunculan, tapi ternyata (ya jujur saja belum ada yang bisa bikin nyaman ngeblog kecuali di MWB). Iya dong saya ngomong jujur apa adanya.

Termasuk juga saya yang kesana-kemari mencari layanan blog pengganti MWB. Hampir semua platform saya masuki tapi diantara semuanya hanya satu yang masih saya gunakan hingga kini yaitu NextWapBlog.Com, yang lain saya tinggalin. Penyebabnya beraneka ragam, ada yang karena penempatan banner iklan sembarang tempat hingga merusak tampilan blog. Yang mana hal ini membuat saya kehilangan mud untuk berkreasi disana. Ada juga layanan blog yang adminnya yang kejam, main blokir, seperti di MBLOG.MOBI. Akun saya diblokir sama si Admin sialan itu, hanya karena saya komplain dan mengkritik layanan mereka yang tak pernah merespon keluhan penggunanya. Di MWB saja tak ada user yang diblokir hanya karena mengkritik Adminnya. Ini saya sarankan ya, buat para blogger, kalau mau ngeblog, ada pilihan yang lebih baik, lebih komplit fitur dan layanannya seperti: Nextwapblog.Com, Blogponsel.Net, dan blog builder lainnya. Asal jangan di Mblog.Mobi. Layanannya pun bukannya bagus amat. Biarin, kesal saya!

Lama-lama saya jenuh, pindah-pindah blog terus, hingga akhirnya saya teringat script Xtgem milik sobat Saepul. Saya coba download, dan instal di Xtgem. Mulanya saya hanya bikin xtgem ini sebagai portal berita, memanfaatkan fitur RSS News sebagai konten. Tapi ternyata dibikin blog asyik juga. Setelah permak sana-sini dan mengedit CSSnya dan melihat hasilnya keren juga. Ga nyangka Xtgem yang selama ini saya anak tirikan ternyata bisa tampil sekeren dengan Wapka, MyWapblog, dan wap-wap PHP lainnya. Liat aja sendiri hasilnya, mantap kan?

Dalam hal kerumitan mengotak-atik, Xtgem juga ga kalah rumit dengan Wapka apalagi wap sekelas PHP, malah lebih rumit berkreasi di Xtgem dengan XT Scriptnya. Tapi hasilnya ga kalah keren. Disini saya berfikir, selama ini capek kesana kemari cari blog pengganti, kenapa ga di Xtgem aja? Untuk ngeblog di Xtgem ga kalah dengan blog-blog builder yang banyak bertebaran di jagad dunia maya ini. Xtgem bisa keren tergantung kreasi penggunanya sendiri. Kalau builder blog lain, fitur-fitur blognya seperti related post, kategori, random post sudah tersedia secara instan, tapi di Xtgem kita harus mengkreasikannya secara manual. Ini lebih mantap, walau ribet tapi kalau kita berhasil membuat sebuah blog lengkap dengan fitur-fiturnya, maka ada kepuasaan tersendiri. Ketimbang blog yang sudah komplit fitur secara instan. Pokoknya Xtgem masih layaklah di gunakan lagi.

Berkat script auto wap-web milik sobat Saepul dan juga tutorial yang dia berikan, maka situs tampilan dua kolom ini bisa terpampang saat ini. Thanks ya Sob, scriptnya memang oke, kamu bilang script ini cuma tiruan. Tapi yang tiruan kayak gini, ga semua orang bisa buat. Ini sih sudah level master namanya. Sekali lagi thanks, dan semoga kamu bisa bikin script-script Xtgem yang lain lagi dan tak kalah kerennya. Udah dulu ya, capek kali nulis blog ini. Salam kreasi!Lama-lama saya jenuh, pindah-pindah blog terus, hingga akhirnya saya teringat script Xtgem milik sobat Saepul. Saya coba download, ekstrak dan instal di Xtgem. Mulanya saya hanya bikin xtgem ini sebagai portal berita, memanfaatkan fitur RSS News sebagai konten. Tapi ternyata dibikin blog enak juga. Setelah permak sana-sini dan mengedit CSSnya, melihat hasilnya keren juga. Ga nyangka Xtgem yang selama ini saya anak tirikan ternyata bisa tampil setara dengan Wapka, MyWapblog, dan wap-wap PHP lainnya. Liat aja sendiri hasilnya, keren kan?Lama-lama saya jenuh, pindah-pindah blog terus, hingga akhirnya saya teringat script Xtgem milik sobat Saepul. Saya coba download, ekstrak dan instal di Xtgem. Mulanya saya hanya bikin xtgem ini sebagai portal berita, memanfaatkan fitur RSS News sebagai konten. Tapi ternyata dibikin blog enak juga. Setelah permak sana-sini dan mengedit CSSnya, melihat hasilnya keren juga. Ga nyangka Xtgem yang selama ini saya anak tirikan ternyata bisa tampil setara dengan Wapka, MyWapblog, dan wap-wap PHP lainnya. Liat aja sendiri hasilnya, keren kan?
Tag: xtgem, ternyata, masih, oke
Terima kasih sudah membaca artikel Xtgem Ternyata Masih Oke. Jika menurut Anda artikel ini bermanfaat silakan bagikan ke teman-teman Anda!
Show responses to "Xtgem Ternyata Masih Oke"
Subcribe to comment feed RSS
Difan
on 19-12-2016

Dicoba dulu aja Sob. Ngeblog sebenar nikmat juga lho, kalau dihayati :D. Coba aja nulis apa yang ada dalam benak kita, tuangkan secara rileks.

Aey
on 19-12-2016

yooi..... xtgem mang masi okeee cuma aq gaa bisa ngatur tutur kata yg bgus buat ngBlog....

Gen: 0.0008 Sec.Online: 1

The Soda Pop